Apps Buatan Lokal yang Menghasilkan Uang
Donabisnis.com – Aplikasi penghasil uang buatan Indonesia. Pada kesempatan yang lalu, kami telah menjelaskan aplikasi penghasil uang. Namun kebanyakan di sana kami melampirkan informasi aplikasi dari luar negeri.
Tentunya dengan demikian, pembayaran atau pencairan dana yang bisa dilakuan lebih banyak menggunakan PayPal. Meski ada beberapa sih yang memfasilitasi pembayaran langsung ke rekening bank lokal.
Namun jika aplikasi tersebut dibuat oleh orang Indonesia, bukankah metode pembayarannya lebih ramah untuk kita sebagai orang Indonesia juga? Bisa transfer bank, OVO, Dana, GoPay, pulsa, LinkAja, dan sebagainya.
Sebenarnya, mungkin banyak yang belum tahu kalau ada banyak sekali lho aplikasi penghasil uang buatan Indonesia. Penasaran? Aplikasi-aplikasi tersebut juga tersebar di Play Store kok.
Daripada menebak-nebak dan akhirnya penasaran, mungkin langsung saja pada kesempatan ini kami ingin menginformasikan mengenai daftar aplikasi penghasil uang lokal buatan Indonesia. Simak ulasannya berikut ini.
Daftar Aplikasi Penghasil Uang Buatan Indonesia
Tanpa banyak basa basi kembali, langsung saja silahkan simak ulasan lengkap mengenai aplikasi penghasil uang buatan Indonesia legit, terpercaya, terbukti membayar, nyata, gratis, tanpa modal, tanpa deposit.
1. Nusaresearch
Nusaresearch adalah salah satu aplikasi survey online yang menguntungkan di Indonesia. Dikatakan menguntungkan karena dengan mengisi survey kita akan diberikan bayaran berupa uang. Kadang-kadang Anda juga akan dikirim melalui email untuk mendapatkan penawaran survey khusus berharga mahal.
2. WHAFF Rewards
WHAFF Rewards juga merupakan aplikasi Android gratis yang dapat digunakan untuk menghasilkan uang. Metode menghasilkan uang di sini sangat sederhana, yakni hanya melakukan tugas, seperti download aplikasi, isi survei, memberikan komentar aplikasi, dan semacamnya. Kemudian, poin yang diperoleh dapat ditukar dengan PayPal.
3. Baca Plus
Baca Plus merupakan salah satu aplikasi penghasil uang dengan baca berita. Di aplikasi ini kita cukup membaca berita saja dalam kurun waktu sekitar 10 detik, nanti setelah itu kita akan mendapatkan uang. Semakin banyak baca berita semakin banyak uang yang kita dapatkan.
4. NewsCat
Sama seperti Baca Plus, aplikasi ini juga dapat memberi Anda uang hanya dengan membaca berita. Intinya, jika mau semakin banyak uang yang Anda dapatkan, maka Anda harus membaca banyak berita dari berbagai kanal, seperti politik, ekonomi, teknologi, gaya hidup, bisnis, dan sebagainya.
5. CashPop
Aplikasi CashPop telah terbukti menghasilkan uang. Anda hanya perlu smartphone dan koneksi internet saja untuk menggunakannya. Metode ini sangat mudah, cukup mainkan game di aplikasi ini, undang teman, download aplikasi, refferal, atau chattingan dengan orang lain.
6. Bajak Duit
Bajak Duit menawarkan berbagai hadiah menarik. Anda harus melatih pasukan, lalu serang pemain lain untuk mendapatkan properti mereka. Dengan begitu maka Anda akan mendapatkan berbagai penghargaan, seperti pulsa setiap hari. Ada juga hadiah lainnya, seperti smartphone, laptop, kupon belanja, paket data, dan lainnya.
7. Kubik News
Selain aplikasi di atas, masih ada aplikasi yang dapat menghasilkan uang atau pulsa dengan cara yang sangat sederhana, yaitu Kubik News. Cara mendapatkan hadiah di sini sangat mudah, Anda hanya butuh membaca berita online saja. Selain itu, buka aplikasinya setiap hari untuk mendapatkan hadiah tambahan.
8. Cashtree
Dalam aplikasi Cashtree, Anda bisa mendapatkan uang dengan mengunduh aplikasi pihak ketiga yang terdaftar, login harian, main roda keberuntungan, install aplikasi, review aplikasi, dan banyak lainnya. Aplikasi ini jugaterbukti membayar dan sangat direkomendasikan.
9. Cuma Ceban
Anda tentu tahu aplikasi produksi uang ini? Cuma Caban adalah aplikasi yang dibuat oleh anak bangsa, Anda bisa mendapatkan hadiah menarik dan uang hanya bermain game di Cuma Ceban. Caranya, cukup mainkan berbagai game atau tugas lainnya untuk memperoleh hadiah menarik seperti smartphone, jam tangan, pulsa, dan sebagainya.
10. Perampok Tajir
Ternyata bukan hanya aplikasi Bajak Duit atau Cuma Ceban saja, Anda juga bisa memanfaatkan Perampok Tajir sebagai aplikasi penghasil uang. Sama seperti penghasil uang pada umumnya, di aplikasi ini Anda harus memainkan mini game untuk mengumpulkan poin yang dapat ditukar dengan pulsa atau hadiah lainnya.
Akhir Kata
Sekian informasi singkat mengenai aplikasi penghasil uang buatan indonesia resmi. Mudah-mudahan informasi ini bisa membuka wawasan kita lebih lanjut bahwa banyak aplikasi lokal penghasil uang yang bagus dan terbukti membayar.
Baca:
- Kumpulan Game Mobile Penghasil Uang
- Game Catur Penghasil Uang Terpercaya
- Aplikasi Trading Saham Terbaik Terpercaya